Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketahui, Ini Ciri-ciri Tanaman Jagung Kekurangan Magnesium

Kompas.com - 17/10/2022, 22:19 WIB
Siti Nur Aeni ,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Magnesium (mg) termasuk unsur hara makro yang dibutuhkan  tanaman dalam jumlah banyak.

Selain megnesiaum, unsur hara makro lainnya yang dibutuhkan tanaman seperti Nitrogen (N), Fosfor (P), Kalium (K), Kalsium (Ca), dan Sulfur (S).

Baca juga: Kenali Ciri-ciri Tanaman Jagung Kekurangan Kalium 

Unsur hara makro sangat mempengaruhi pertumbuhan dan produktivitas tanaman, tak terkecuali tanaman jagung. Kekurangan unsur hara makro akan berdampak fatal bagi pertumbuhan tanaman jagung.

Mulai dari, pertumbuhan terganggu, produksi panen menurun, hingga menyebabkan tanaman mati. Maka itu, jika tanaman jagung sudah menunjukan ciri-ciri kekurangan magnesium, segera memberikan pupuk yang kaya akan magnesium.

Lantas, bagaimana ciri-ciri tanaman jagung kekurangan magnesium?

Dilansir dari Cybext Kementerian Pertanian, Senin (17/10/2022), berikut ciri-ciri tanaman jagung kekurangan magnesium. 

Baca juga: Cara Mengendalikan Hama Ulat Grayak pada Tanaman Jagung

1. Daun menguning

Ilustrasi tanaman jagung kekurangan haraShutterstock/ANEK SANGKAMANEE Ilustrasi tanaman jagung kekurangan hara

Magnesium diperlukan dalam pembentukan zat hijau daun atau klorofil pada tanaman jagung. Kekurangan magnesium menyebabkan klorofil gagal terbentuk sehingga daun tanaman jagung memunculkan bintik-bintik kuning dan lama-kelamaan daun akan berubah menjadi warna kuning.

2. Daun gugur

Pada tingkat parah, daun tanaman jagung yang telah menguning akan memunculkan bintik-bintik cokelat. Bintik-bintik coklat tersebut akan menyebar ke seluruh daun, menyebabkan daun kering, dan akhirnya gugur.

Baca juga: 7 Ciri-ciri Tanaman Jagung Kekurangan Nitrogen, Apa Saja?

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Video Pilihan Video Lainnya >

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com