JAKARTA, KOMPAS.com - Tanaman anggur bisa diperbanyak secara vegetatif menggunakan organ atau bagian tubuh tanaman. Salah satu cara perbanyakan vegetatif yang banyak dipilih petani anggur yaitu dengan cara stek batang.
Perbanyakan anggur menggunakan cara tersebut dinilai lebih menguntungkan. Beberapa keunggulan dari stek anggur, antara lain; mudah, praktis, pertumbuhan relatif cepat, dan tanaman mempunyai sifat unggul sama persis seperti tanaman induk.
Lantas, bagaimanakah cara menanam anggur dari batang yang distek? Dilansir dari Cybext Kementerian Pertanian, Sabtu (12/11/2022), berikut penjelasan lengkapnya.
Baca juga: Mudah, Ini Cara Stek Anggur agar Cepat Tumbuh
Tahapan pertama dalam budidaya anggur yaitu menyiapkan lahan yang akan digunakan. Pilihlah lahan yang subur dan mudah menyerap air.
Selain itu, jenis tanah yang digunakan sebaiknya tanah lempung berpasir dengan pH sekitar 6.5 sampai 7. Lalu, gemburkan tanah dan buat bedengan dengan ketinggian 50 cm dan lebar 150 cm.
Buat juga lubang tanam berukuran 50 x 50 x 50 cm. diamkan tanah selama dua minggu supaya terkena sinar matahari.
Baca juga: Simak, Cara Menanam Anggur di Halaman Rumah
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, menanam anggur dari stek dinilai lebih mudah dan cepat. Namun, untuk mendapatkan stek anggur yang berkualitas, pilihlah batang anggur terbaik yang pertumbuhannya normal dan terbebas dari hama dan penyakit.
Bibit tersebut kemudian ditanam dalam polybag yang sudah berisi media semai dari tanah, pupuk kandang, dan pasir dengan perbandingan 1:1:1. Bibit perlu disiram secara rutin namun jangan sampai tergenang.