JAKARTA, KOMPAS.com - Daun kemangi merupakan tanaman sayur yang biasa diolah untuk melengkapi masakan seperti pepes, nasi bakar, atau pecel ayam.
Daun kemangi memiliki aroma khas dan menyengat. Ditambah, menanamnya tidaklah sulit. Daun kemangi bisa ditanam di pekarangan rumah.
Dilansir dari Cybext Kementerian Pertanian Indonesia, Selasa (4/10/2022), berikut cara menanam daun kemangi di pekarangan rumah.
Baca juga: Simak, Ini Cara Menanam Kemangi dari Biji
Untuk menanam kemangi, Anda bisa menggunakan biji kemangi yang sudah tua. Biji tersebut dapat diperoleh dari bunga kemangi yang sudah tua.
Biji kemangi tua mempunyai warna coklat dan kering. Meski sudah kering, biji bunga kemangi harus tetap dijemur sebelum menanamnya.
Baca juga: Mudah, Begini Cara Menanam Kemangi dari Batang
Pekarangan rumah yang akan ditanam daun kemangi harus dibersihkan terlebih dahulu dari tanaman liar atau kotoran lainnya. Setelah itu, lahan dicangkul sampai gembur.
Buatlah bedengan berukuran 1x3 meter, taburkan kompos di atas bedengan tersebut, dan campur dengan tanah pada bedengan tersebut. Selanjutnya, diamkan selama dua hingga tiga hari sebelum ditanami daun kemangi.
Selanjutnya, cara menanam daun kemangi adalah menamburkan biji daun kemangi di atas bedengan, lalu tutup tipis biji tersebut dengan tanah.
Setelah itu, siram dengan air secukupnya. Penyiraman sebaiknya dilakukan secara rutin pada pagi dan sore hari.