JAKARTA, KOMPAS.com - Nanas merupakan buah tropis yang banyak disukai dan banyak dibudidayakan di Indonesia. Cara menanam nanas pun ternyata cukup mudah serta bisa dilakukan di pekarangan rumah.
Dilansir dari Cybext Kementerian Pertanian, Rabu (7/9/2022), berikut cara menanam nanas di pekarangan rumah.
Baca juga: Cara Menanam Nanas Madu hingga Panen
Bibit tanaman nanas bisa diperoleh dari tunas batang atau stek batang. Adapun cara pembibitan nanas menggunakan tunas atau stek batang seperti berikut:
Pilih terlebih dahulu batang yang ukurannya 30-35 cm. Setelah itu, potong daun yang dekat pangkal batang untuk mengurangi penguapan dan memudahkan pemindahan bibit tersebut. Berikutnya, semai pada polybag dan tempatkan di area teduh.
Potong batang nanas yang sudah dipanen, kemudian belah menjadi empat bagian sama panjang dan pastikan semua bagian mempunyai mata tunas.
Campurkan pasir dan pupuk kandang sebagai media tanam. Tancapkan batang stek nanas ke media tersebut. Lakukan penyiraman dan cek kondisi pembibitan nanas secara berkala.
Baca juga: Trik Menanam Nanas Sebagai Tanaman Hias Dalam Rumah
Lahan yang akan digunakan untuk menanam nanas perlu dibersihkan terlebih dahulu. Setelah itu, olah lahan sampai gembur dan buat bedengan. Tambahkan kapur pertanian jika lahan tersebut terlalu asam.