Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Sayuran Hidroponik yang Potensial Dibudidayakan

Kompas.com - 24/10/2022, 19:27 WIB
Siti Nur Aeni ,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menanam sayuran hidroponik kini banyak diminati. Jenis sayuran yang ditanam dengan sistem hidroponik cukup beragam.

Dilansir dari buku Bisnis Hidroponik ala Roni Kebun Sayur , Senin (24/10/2022), syarat utama tanaman hidroponik adalah bukan termasuk tanaman keras atau mempunyai batang yang tumbuh tinggi.

Karena itu, sayuran yang sering ditanam secara hidroponik adalah sayuran daun. Nah, berikut sayuran yang potensial dibudidayakan. 

Baca juga: Mudah, Cara Menanam Hidroponik Sistem Wick dari Botol Bekas 

1. Pakcoy

Tanaman pakcoyPixabay/ignartonosbg Tanaman pakcoy

Pakcoy termasuk sayuran hidroponik yang mudah dijumpai dan cepat panen. Tanaman pakcoy bisa dipanen setelah berumur 30-35 hari.

Selain ditanam secara hidroponik, pakcoy juga bisa dibudidayakan secara konvensional di lahan terbuka maupun dalam polybag.

2. Selada

Selada juga menjadi sayuran yang sering ditanam secara hidroponik. Sayuran daun ini bisa dipanen sekitar enam sampai tujuh minggu setelah semai.

Selada memiliki daun yang renyah dan segar. Biasanya, sayuran ini dikonsumsi sebagai lalapan, salad, atau ditambahkan dalam makanan.

Baca juga: Cara Menanam Pakcoy dengan Sistem Hidroponik Wick

3. Kale

Kale merupakan sayur daun dari golongan Brassica dan bisa ditanam dengan teknik hidroponik.

Sama dengan selada, kale juga biasanya dikonsumsi dalam keadaan mentah untuk menjadi salad. Namun, saat ini banyak yang mengolah kale sebagai jus sayur yang dipercaya baik untuk kesehatan. 

Baca juga: 3 Media Tanam yang Biasa Digunakan untuk Hidroponik

4. Basil

Tanaman kemangiPixabay/ MetsikGarden Tanaman kemangi
Basil termasuk tanaman dari Asia Timur. Di Indonesia, tanaman ini dikenal dengan nama kemangi.

Biasanya, basil dikonsumsi sebagai lalap atau diolah bersama masakan tradisional seperti pepes ayam, pepes ikan, dan sebagainya.

Baca juga: Mudah, Ini Cara Menanam Daun Kemangi di Halaman Rumah

5. Mint

Tanaman mint juga bisa dibudidayakan secara hidroponik serta memiliki rasa mentol yang banyak dimanfaatkan untuk olahan minuman.

Tak hanya itu, mint juga dipercaya berguna untuk kesehatan dan kecantikan. Itulah lima jenis sayuran hidroponik yang potensial untuk dikembangkan.

Peluang pasar sayuran tersebut sangat tinggi sehingga bisa menjadi komoditas menguntungkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Video Pilihan Video Lainnya >

Terkini Lainnya

Pupuk Kaltim Bantu Pemulihan Ekosistem dan Konservasi Keanekaragaman Hayati di Taman Nasional Kutai

Pupuk Kaltim Bantu Pemulihan Ekosistem dan Konservasi Keanekaragaman Hayati di Taman Nasional Kutai

Perawatan
Surveyor Indonesia Berdayakan Petani Kopi di Kabupaten Bandung

Surveyor Indonesia Berdayakan Petani Kopi di Kabupaten Bandung

Perawatan
Lewat Jakonik, Bank DKI Ajak Masyarakat Kembangkan Kebun Hidroponik

Lewat Jakonik, Bank DKI Ajak Masyarakat Kembangkan Kebun Hidroponik

Varietas Tanaman
Perbanas Tanam Bibit Pohon Mahoni di Bantaran Sungai Sei Sikambing

Perbanas Tanam Bibit Pohon Mahoni di Bantaran Sungai Sei Sikambing

Perawatan
Kelebihan dan Kekurangan Kolam Tanah dan Kolam Beton untuk Budidaya Ikan

Kelebihan dan Kekurangan Kolam Tanah dan Kolam Beton untuk Budidaya Ikan

Perawatan
Simak, Cara Menanam Cabai agar Cepat Berbuah

Simak, Cara Menanam Cabai agar Cepat Berbuah

Tips
Cara Menanam Kailan di Polybag, Bisa di Pekarangan Rumah

Cara Menanam Kailan di Polybag, Bisa di Pekarangan Rumah

Varietas Tanaman
7 Tips Budidaya Ikan Nila agar Cepat Panen dan Raup Untung

7 Tips Budidaya Ikan Nila agar Cepat Panen dan Raup Untung

Tips
Cara Budidaya Ikan Lele di Kolam Terpal, Bisa di Lahan Terbatas

Cara Budidaya Ikan Lele di Kolam Terpal, Bisa di Lahan Terbatas

Perawatan
Cara Menanam Labu Siam, Bisa Dilakukan di Rumah

Cara Menanam Labu Siam, Bisa Dilakukan di Rumah

Varietas Tanaman
Mengenal dan Cara Mengendalikan Penyakit Patek Cabai

Mengenal dan Cara Mengendalikan Penyakit Patek Cabai

Tips
Perusahaan AMDK Dukung Pembangunan Miniatur Hutan Hujan Tropis di IKN

Perusahaan AMDK Dukung Pembangunan Miniatur Hutan Hujan Tropis di IKN

Varietas Tanaman
Protelindo Grup Tanam 35.000 Bibit Mangrove di Makassar, Kulon Progo, dan Pulau Rinca

Protelindo Grup Tanam 35.000 Bibit Mangrove di Makassar, Kulon Progo, dan Pulau Rinca

Varietas Tanaman
East West Seed Indonesia Rilis Benih Jagung Manis Hibrida

East West Seed Indonesia Rilis Benih Jagung Manis Hibrida

Varietas Tanaman
Jawab Keresahan Petani, East West Seed Indonesia Hadirkan Benih Jagung Manis Berkualitas

Jawab Keresahan Petani, East West Seed Indonesia Hadirkan Benih Jagung Manis Berkualitas

Varietas Tanaman
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com