JAKARTA, KOMPAS.com - Azolla adalah tumbuhan air yang bersimbiosis dengan ganggang biru. Azolla merupakan tanaman dari Asia, Afrika, dan Amerika.
Tanaman menyebar ke seluruh penjuru dunia secara alami maupun aktivitas manusia. Tanaman air ini diketahui bisa dimanfaatkan sebagai pupuk tanaman.
Pemanfaatan azolla sebagai pupuk tanaman sudah dilakukan sejak dahulu. Melansir dari buku Usaha Tani Terpadu PATI: Padi, Azolla, Tiktok, dan Ikan, Minggu (30/10/2022), tanaman azolla sudah dimanfaatkan petani Tiongkok bagian selatan sebagai pupuk hijau dan pakan ternak sejak masa Dinasti Ming atau sekitar 1368-1644.
Baca juga: Pupuk Kandang dan Pupuk Kompos, Apa Perbedaannya?
Nitrogen merupakan unsur hara makro yang diperlukan tanaman dalam jumlah banyak. Sejauh ini, petani menyediakan unsur hara ini dengan cara memberikan pupuk nitrogen kimia.
Penggunaan pupuk kimia terus-menerus bisa menimbulkan dampak kurang baik untuk tanaman maupun lingkungan sekitar. Karena itu, perlu alternatif pupuk lain yang dapat menyediakan unsur hara nitrogen, tapi tetap ramah lingkungan.
Salah satu bahan alami yang dapat menyediakan unsur nitrogen bagi tanaman adalah tanaman azolla. Dalam buku Usaha Tani Terpadu PATI: Padi, Azolla, Tiktok, dan Ikan, mengatakan tanaman azolla bisa menambat nitrogen dari udara menjadi nitrogen yang bermanfaat untuk tanaman.
Kemampuan tersebut dimiliki tanaman azolla karena tanaman melakukan simbiosis dengan ganggang biru. Azolla menyediakan nutrisi untuk ganggang biru, sedangkan ganggang biru menambat nitrogen untuk azolla.
Baca juga: Cara Membuat Pupuk Organik Cair dari Kulit Kopi
Selain sebagai pengganti pupuk nitrogen, dikutip dari Cybext Kementerian Pertanian, tanaman azolla juga bisa dimanfaatkan sebagai media tanam.