JAKARTA, KOMPAS.com - Sistem irigasi menjadi bagian penting dalam pertanian dan turut mempengaruhi pertumbuhan tanaman. Irigasi atau pengairan adalah usaha menyediakan air dengan membuat saluran dan bangunan air ke sawah atau ladang.
Dilansir dari Cybext Kementerian Pertanian, Senin (27/2/2023), sistem irigasi di sawah terbagi menjadi tiga jenis yakni sistem irigasi terus menerus, irigasi rotasi, dan irigasi berselang.
Meskipun demikian, di Indonesia lebih banyak menerapkan sistem irigasi terus menerus.
Adapun penjelasan tentang ketiga sistem irigasi tersebut, seperti berikut.
Baca juga: Tips Menyiram Tanaman yang Benar dan Berimbang
Sistem irigasi terus menerus atau continuous flow adalah memberikan air ke tanaman dan air dibiarkan tergenang beberapa hari setelah tanam sampai beberapa hari menjelang panen. Sistem irigasi ini dipilih atas beberapa pertimbangan, antara lain;
Akan tetapi, sistem irigasi ini memiliki beberapa kekurangan, sebagai berikut:
Baca juga: Mengenal Budidaya Padi Hidroponik dan Keuntungannya
Sistem irigasi di sawah lainnya yaitu irigasi bergilir atau rotational irrigation. Sistem irigasi bergilir ini adalah teknik pengaliran yang dilakukan di suatu lahan untuk periode waktu tertentu.
Dengan demikian, pada lahan tersebut bisa menyimpan air yang digunakan sampai periode irigasi berikutnya.
Irigasi berselang adalah pengaturan lahan pada kondisi kering dan tergenang secara bergantian. Adapun tujuan irigasi ini, seperti berikut:
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.