Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tahapan Budidaya Sukun agar Berbuah Besar

Kompas.com - 27/11/2022, 17:52 WIB
Siti Nur Aeni

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sukun merupakan buah yang dihasilkan oleh tanaman berkayu yang memiliki nama latin Artocarpus altilis. Pohon sukun dapat tumbuh setinggi 10 meter.

Buah sukun memiliki daging yang lembut seperti gabus dan tidak memiliki biji, sehingga cocok dijadikan keripik. Rasanya yang enak membuat banyak orang menyukai buah ini.

Hal inilah yang membuat banyak orang menanam sukun di lahan maupun pekarangan rumah. Lantas, bagaimana cara budidaya sukun yang benar?

Baca juga: Budidaya Nangka Mini di Pekarangan Rumah agar Berbuah Lebat

Dilansir dari Cybext Kementerian Pertanian, Minggu, (27/11/2022), berikut penjelasan seputar tahapan budidaya sukun yang benar agar menghasilkan buah sukun yang besar dan rasanya enak.

Ilustrasi buah sukunShutterstock/Carlos Nin Gomez Ilustrasi buah sukun

Syarat tumbuh

Pohon sukun akan tumbuh dan berkembang dengan baik, apabila persyaratan tumbuhnya terpenuhi. Ketinggian lahan yang cocok untuk menanam sukun 0 sampai 1000 mdpl, pH tanah 5.5 hingga 7 dan curah hujan 1000 sampai 2000 mm/tahun.

Persiapan bibit

Bibit merupakan salah satu faktor keberhasilan dalam budidaya sukun. Pemilihan bibit yang tidak sesuai, mengakibatkan pertumbuhan sukun terhambat.

Baca juga: 4 Tips Budidaya Nangka agar Berbuah Lebat

Belilah bibit sukun di tempat yang terpercaya dan terdapat label sertifikasinya, sehingga kita mengetahui kualitas dan asal usul dari bibit sukun yang kita tanam.

Pembuatan lubang tanam

Tahapan budidaya sukun berikutnya yaitu membuat lubang tanam. Adapun tata cara membuat lubang tanam untuk menanam sukun, seperti berikut:

  1. Gemburkan lahan seluas 1 x 1 m menggunakan cangkul.
  2. Buatlah lubang sedalam 20 sampai 30 cm.
  3. Masukan pupuk kandang sebanyak 20 kg kedalam lubang.
  4. Aduk secara merata dengan tanah.
  5. Biarkan selama 3 sampai 7 har.i

Penanaman

Setelah bibit dan lubang tanam disiapkan, langkah budidaya sukun selanjutnya yaitu melakukan penanaman: Berikut penjelasannya.

Baca juga: Cara Menanam Nangka Madu di Pot, Bisa di Pekarangan Rumah

Buah sukun yang sudah dipanenShutterstock/xuanhuongho Buah sukun yang sudah dipanen

  • Robek plastik polybag pada bibit.
  • Masukkan bibit kedalam lubang tanam.
  • Tutup lubang tanam dengan tanah, setinggi pangkal batang.
  • Berikan jarak tanam 3 hingga 5 meter.

Pemeliharaan

Pemeliharaan yang perlu dilakukan pada budidaya sukun meliputi; pemupukan, penyiangan, penyiraman, pemangkasan, dan pengendalian hama serta penyakit.

Pemanenan

Tanaman sukun sudah mulai berbuah pada umur 3 sampai 4 tahun. Buah sukun yang siap dipanen, memiliki ciri-ciri kulit buah berwarna kuning dan tonjolan pada kulit sudah tidak ada. Buah sukun tidak dapat disimpan lama, sehingga setelah panen, harus langsung diolah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Video Pilihan Video Lainnya >

Terkini Lainnya

Dari Kebun ke Pasar Dunia: Kelapa Indonesia di Tengah Gelombang Harga

Dari Kebun ke Pasar Dunia: Kelapa Indonesia di Tengah Gelombang Harga

Varietas Tanaman
Membawa Gambir ke Pasar Global

Membawa Gambir ke Pasar Global

Varietas Tanaman
Randu: Serat Emas Putih yang Terlupakan

Randu: Serat Emas Putih yang Terlupakan

Varietas Tanaman
Serat Alam dari Masa Lalu: Potensi Abaca di Indonesia

Serat Alam dari Masa Lalu: Potensi Abaca di Indonesia

Varietas Tanaman
Serat Alam dan Potensi Pengembangannya

Serat Alam dan Potensi Pengembangannya

Varietas Tanaman
Menjadikan Indonesia Pusat Hilirisasi Kelapa Dunia

Menjadikan Indonesia Pusat Hilirisasi Kelapa Dunia

Varietas Tanaman
'Superfood' Daun Kelor: Nilai Gizi, Ekonomi, dan Lingkungan

"Superfood" Daun Kelor: Nilai Gizi, Ekonomi, dan Lingkungan

Varietas Tanaman
Peluang Budidaya Kurma di Indonesia: Teknologi dan Kisah Sukses

Peluang Budidaya Kurma di Indonesia: Teknologi dan Kisah Sukses

Varietas Tanaman
Purwoceng, Ginseng Lokal Bernilai Tinggi

Purwoceng, Ginseng Lokal Bernilai Tinggi

Varietas Tanaman
Manfaat Ekonomi dan Lingkungan Serai Wangi

Manfaat Ekonomi dan Lingkungan Serai Wangi

Varietas Tanaman
Kakao Indonesia: Dari Potensi Lokal ke Produk Premium Dunia

Kakao Indonesia: Dari Potensi Lokal ke Produk Premium Dunia

Varietas Tanaman
Sensasi Pedas Jaman Majapahit: Memanfaatkan Kembali Cabai Jawa

Sensasi Pedas Jaman Majapahit: Memanfaatkan Kembali Cabai Jawa

Varietas Tanaman
Pala: Warisan Nusantara Menuju Pemanfaatan Global

Pala: Warisan Nusantara Menuju Pemanfaatan Global

Varietas Tanaman
Anggur Muscat dan Keberpihakan pada Buah Lokal

Anggur Muscat dan Keberpihakan pada Buah Lokal

Varietas Tanaman
Mengenal Gula Bit: Inovasi Pemanis

Mengenal Gula Bit: Inovasi Pemanis

Varietas Tanaman
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau