Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Asam Humat dan Asam Fulvat Lengkap dengan Manfaatnya

Kompas.com - 08/02/2023, 15:15 WIB
Siti Nur Aeni

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Humus memiliki peran yang sangat besar untuk menunjang kesuburan tanah. Humus menjadi sumber makanan untuk tanaman agar pertumbuhan dan produktivitasnya maksimal.

Humus tersusun dari bahan organik yang telah terurai secara alami. Di dalam humus terdapat zat humat berupa asam humat, asam fulvat, dan humin.

Pada kesempatan kali ini, kita akan mengenal seputar asam humat dan asam fulvat lengkap dengan manfaatnya. Dikutip dari Cybext Kementerian Pertanian, Rabu (8/2/2023), berikut uraian lengkapnya.

Baca juga: Tidak Sulit, Proses Pembuatan Pupuk Kompos dari Sampah Organik

Asam Humat

Jika dilihat dari pengertiannya, asam humat adalah zat organik yang mempunyai struktur molekul kompleks dengan bobot molekul tinggi yang mengandung gugus aktif. Secara alami, asam humat terbentuk dari proses biologi, kimia, dan fisika dari bahan yang berasal dari tanaman maupun hewan.

Ilustrasi humusSHUTTERSTOCK/RAJAH23 Ilustrasi humus

Proses pembentukan asam humat dikenal dengan nama humifikasi. Maka dari itu, struktur asam humat terdiri atas pencampuran senyawa organik alifatik dan aromatik. Kondisi tersebut membuat asam humat bersifat sebagai pembenah tanah.

Selain itu, manfaat asam humat untuk tanaman juga sangat beragam. Berikut penjelasan selengkapnya.

Baca juga: Pupuk Kandang dan Pupuk Kompos, Apa Perbedaannya?

  1. Mempunyai kapasitas tukar kation untuk menambah kemampuan tanah dalam menahan unsur hara.
  2. Memiliki kemampuan menyerap air cukup tinggi antara 80 sampai 90 persen dan meningkatkan kemampuan tanah dalam menahan air.
  3. Mengikat dan mengendapkan polutan seperti logam berat dalam tanah.
  4. Meningkatkan nutrien lewat konversi hara menjadi bentuk yang siap diserap tanaman.
  5. Meningkatkan efisiensi pemupukan.
  6. Memperbaiki struktur fisik maupun kimia tanah.
  7. Menunjang aktivitas mikrobiologi tanah sehingga pertumbuhan akar optimal.

Asam fulvat

Selain asam humat, dalam humus juga terdapat asam fulvat. Perlu diketahui bahwa asam fulvat adalah hasil ekstraksi humus yang dapat dimanfaatkan sebagai pupuk untuk memacu pertumbuhan tanaman.

Baca juga: Ketahui, Ciri-ciri Pupuk Kompos yang Baik untuk Tanaman

Asam fulvat yang berasal dari bahan organik bisa memperbaiki ketersediaan unsur fosfat dengan mengurangi jerapan fosfat. Setidaknya ada manfaat asam fulvat untuk tanaman.

Pertama, bisa membantu aktivitas kimia seperti produksi enzim, struktur hormon, hingga kebutuhan penggunaan vitamin. Sementara itu, manfaat yang kedua yaitu meningkatkan pertumbuhan pada tanaman, membuat tanah lebih subur, menyerap logam berat dan polutan, serta memperbaiki sel yang tidak seimbang.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Video Pilihan Video Lainnya >

Terkini Lainnya
Menguatkan Posisi Teh Indonesia di Pasar Global
Menguatkan Posisi Teh Indonesia di Pasar Global
Varietas Tanaman
Kebangkitan Petani dan Semangat Nasionalisme Baru
Kebangkitan Petani dan Semangat Nasionalisme Baru
Tips
Dari Kebun ke Pasar Dunia: Kelapa Indonesia di Tengah Gelombang Harga
Dari Kebun ke Pasar Dunia: Kelapa Indonesia di Tengah Gelombang Harga
Varietas Tanaman
Membawa Gambir ke Pasar Global
Membawa Gambir ke Pasar Global
Varietas Tanaman
Randu: Serat Emas Putih yang Terlupakan
Randu: Serat Emas Putih yang Terlupakan
Varietas Tanaman
Serat Alam dari Masa Lalu: Potensi Abaca di Indonesia
Serat Alam dari Masa Lalu: Potensi Abaca di Indonesia
Varietas Tanaman
Serat Alam dan Potensi Pengembangannya
Serat Alam dan Potensi Pengembangannya
Varietas Tanaman
Menjadikan Indonesia Pusat Hilirisasi Kelapa Dunia
Menjadikan Indonesia Pusat Hilirisasi Kelapa Dunia
Varietas Tanaman
'Superfood' Daun Kelor: Nilai Gizi, Ekonomi, dan Lingkungan
"Superfood" Daun Kelor: Nilai Gizi, Ekonomi, dan Lingkungan
Varietas Tanaman
Peluang Budidaya Kurma di Indonesia: Teknologi dan Kisah Sukses
Peluang Budidaya Kurma di Indonesia: Teknologi dan Kisah Sukses
Varietas Tanaman
Purwoceng, Ginseng Lokal Bernilai Tinggi
Purwoceng, Ginseng Lokal Bernilai Tinggi
Varietas Tanaman
Manfaat Ekonomi dan Lingkungan Serai Wangi
Manfaat Ekonomi dan Lingkungan Serai Wangi
Varietas Tanaman
Kakao Indonesia: Dari Potensi Lokal ke Produk Premium Dunia
Kakao Indonesia: Dari Potensi Lokal ke Produk Premium Dunia
Varietas Tanaman
Sensasi Pedas Jaman Majapahit: Memanfaatkan Kembali Cabai Jawa
Sensasi Pedas Jaman Majapahit: Memanfaatkan Kembali Cabai Jawa
Varietas Tanaman
Pala: Warisan Nusantara Menuju Pemanfaatan Global
Pala: Warisan Nusantara Menuju Pemanfaatan Global
Varietas Tanaman
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau