Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Panduan Pupuk untuk Tanaman Pepaya California

Kompas.com - 01/12/2022, 21:25 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemupukan adalah salah satu aspek penting dalam perawatan tanaman. Pemberian pupuk bertujuan untuk mencukupi kebutuhan unsur hara yang dibutuhkan tanaman, sehingga dapat tumbuh dan berproduksi secara optimal.

Sama seperti tanaman lainnya, tanaman pepaya california juga membutuhkan pupuk untuk dapat berbuah dengan baik.

Dikutip dari laman Cybex Kementerian Pertanian RI, Kamis (1/12/2022), berikut panduan pemupukan untuk tanaman pepaya california.

Baca juga: 3 Pestisida Alami untuk Basmi Hama Tikus Sawah, Jengkol hingga Pepaya

Ilustrasi pupuk kandang.SHUTTERSTOCK/SINGKHAM Ilustrasi pupuk kandang.

1. Pupuk dasar

Pada saat penanaman pertama, pupuk yang diberikan adalah pupuk kandang sebagai pupuk dasar sebanyak 5 ember sedang per tanaman.

2. Pupuk susulan

Setelah tanaman bermur satu minggu setelah tanam, pupuk yang diberikan adalah pupuk NPK mutiara 16-16-16 dengan dosis 1 genggam tangan orang dewasa per tanaman.

Pada saat tanaman pepaya berumur satu bulan, pupuk yang diberikan adalah pupuk KCl sebanyak 40 gram, pupuk urea 35 gram, pupuk TSP-36 sebanyak 75 gram, dan pupuk ZA 75 gram. Dosis pupuk tersebut diaplikasikan untuk satu tanaman pepaya.

Setelah tanaman pepaya berumur enam bulan, jenis pupuk yang diberikan masih sama dengan pemupukan pada tanaman pepaya berumur satu bulan, tetapi dengan dosis yang berbeda, yaitu pupuk KCl 75 gram, pupuk urea 60 gram, pupuk TSP-36 75 gram, dan pupuk ZA 100 gram per tanaman.

Baca juga: Mengenal Sejarah Pepaya California dan Karakteristik yang Dimiliki

Setelah tanaman pepaya berumur enam bulan ke atas, pemupukan dilakukan rutin setiap tiga bulan sekali.

Ilustrasi pupuk urea. SHUTTERSTOCK/CRINIGER KOLIO Ilustrasi pupuk urea.

Adapun pupuk yang diberikan baik jenis pupuk maupun dosisnya sama dengan pemupukan pada tanaman pepaya berumur enam bulan, yaitu pupuk KCl 75 gram, pupuk urea 60 gram, pupuk TSP-36 75 gram, dan pupuk ZA 100 gram per tanaman.

Cara aplikasi pupuk untuk tanaman pepaya california

Cara aplikasi pupuk dasar yaitu pupuk kandang dilakukan dengan cara mencampurkan dengan tanah tempat penanaman pepaya.

Adapun cara mengaplikasikan pupuk susulan yaitu, campurkan semua pupuk sesuai dosis dan usia tanaman. Buat alur melingkar di sekeliling tanaman.

Baca juga: Gampang, Begini Cara Mencangkok Pohon Pepaya

Taburkan pupuk melingkar pada alur secara merata, kemudian tutup menggunakan tanah.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya

Video Pilihan Video Lainnya >

Terkini Lainnya

East West Seed Indonesia Rilis Benih Jagung Manis Hibrida

East West Seed Indonesia Rilis Benih Jagung Manis Hibrida

Varietas Tanaman
Jawab Keresahan Petani, East West Seed Indonesia Hadirkan Benih Jagung Manis Berkualitas

Jawab Keresahan Petani, East West Seed Indonesia Hadirkan Benih Jagung Manis Berkualitas

Varietas Tanaman
Cara Budidaya Jamur Tiram Pakai Bahan Bangunan Bekas

Cara Budidaya Jamur Tiram Pakai Bahan Bangunan Bekas

Varietas Tanaman
Manfaat Daun Pegagan untuk Kesehatan dan Cara Menggunakannya

Manfaat Daun Pegagan untuk Kesehatan dan Cara Menggunakannya

Varietas Tanaman
Ragam Cara Menanam Kelor, Bisa dari Biji dan di Pot

Ragam Cara Menanam Kelor, Bisa dari Biji dan di Pot

Varietas Tanaman
Cara Menanam Buah Bit di Pot hingga Panen

Cara Menanam Buah Bit di Pot hingga Panen

Varietas Tanaman
10 Manfaat Buah Bit untuk Kesehatan, Cegah Anemia hingga Jadi Pewarna Rambut

10 Manfaat Buah Bit untuk Kesehatan, Cegah Anemia hingga Jadi Pewarna Rambut

Varietas Tanaman
Cara Budidaya Jamur Tiram Pakai Ampas Kopi, Bisa di Rumah

Cara Budidaya Jamur Tiram Pakai Ampas Kopi, Bisa di Rumah

Varietas Tanaman
Pemberian Sertifikasi SFM Diharapkan Dorong Pengelolaan Hutan Lestari di Indonesia

Pemberian Sertifikasi SFM Diharapkan Dorong Pengelolaan Hutan Lestari di Indonesia

Varietas Tanaman
Edukasi Bersih-bersih Sampah dan Penanaman Bakau Dihelat di Surabaya

Edukasi Bersih-bersih Sampah dan Penanaman Bakau Dihelat di Surabaya

Varietas Tanaman
Sinergi Keuangan, Peternakan, dan Pariwisata untuk Keberlanjutan

Sinergi Keuangan, Peternakan, dan Pariwisata untuk Keberlanjutan

Perawatan
Mengabadikan Pertanian lewat Batik ala Shiroshima Indonesia

Mengabadikan Pertanian lewat Batik ala Shiroshima Indonesia

Perawatan
Upaya Angkat Harkat Petani dan Tanaman Teh lewat Kenduri Teh Indonesia

Upaya Angkat Harkat Petani dan Tanaman Teh lewat Kenduri Teh Indonesia

Varietas Tanaman
Cerita Gunawan Kenalkan Teh Artisan Indonesia

Cerita Gunawan Kenalkan Teh Artisan Indonesia

Varietas Tanaman
Inovasi Alunna Olah Kurma, Jadi Susu hingga Selai

Inovasi Alunna Olah Kurma, Jadi Susu hingga Selai

Varietas Tanaman
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com