JAKARTA, KOMPAS.com - Manggis merupakan salah satu buah tropis yang banyak disukai. Tanaman ini bisa tumbuh di kebun atau pekarangan rumah.
Akan tetapi agar bisa tumbuh baik, perawatan tanaman harus dilakukan dengan maksimal. Salah satu kegiatan perawatan yang penting dilakukan yaitu pemupukan.
Secara umum, pupuk untuk pohon manggis diberikan dua kali yaitu sebelum tanaman berbuah dan setelah tanaman berbuah. Pemupukan bertujuan untuk meningkatkan unsur hara dalam tanah, mengoptimalkan pertumbuhan, mempertahankan kondisi tanaman, dan meningkatkan produktivitas serta kualitas buah manggis.
Baca juga: Cara Menanam Buah Manggis agar Panennya Melimpah
Mengutip dari Cybext Kementerian Pertanian, Rabu (19/4/2023), berikut panduan pemberian pupuk untuk pohon manggis yang benar.
Sebelum mulai pemupukan, siapkan terlebih dahulu bahan dan alat penunjang, seperti berikut:
Setelah semua bahan dan alat tersebut, langkah selanjutnya yaitu memberikan pupuk ke tanaman manggis. Pemupukan diawali dengan membuat lubang pemupukan sedalam 20 cm dan lebar 30 cm.
Baca juga: Budidaya Manggis yang Benar agar Berbuah Banyak
Lubang pemupukan dibuat melingkar di sekitar tajuk pohon manggis. Pemupukan dilakukan dua tahap yaitu setelah panen dan di awal musim hujan.