JAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu kendala dalam budidaya kelengkeng yaitu pembungaan dan pembuahan yang cukup lama. Banyak faktor yang menyebabkan hal tersebut terjadi.
Akan tetapi, permasalahan tersebut bisa diatasi dengan memberikan pupuk booster. Cara membuat pupuk booster kelengkeng ternyata tidak sulit.
Dilansir dari Cybext Kementerian Pertanian, Sabtu (10/12/2022), berikut ini tata cara membuat pupuk booster untuk memicu pembungaan dan pembuahan pada tanaman.
Baca juga: Cara Membuat Pupuk Organik dari Nasi Basi, Mudah dan Praktis
Langkah awal sebelum membuat pupuk booster yaitu menyiapkan bahan dan alat. Adapun beberapa bahan dan alat yang diperlukan, seperti berikut:
Baca juga: Simak. Cara agar Tanaman Kelengkeng Cepat Berbuah
Cara membuat pupuk booster kelengkeng sendiri cukup mudah. Anda hanya perlu mencampurkan seluruh bahan yang sudah disebutkan, lalu aduk sampai rata.
Perlu diperhatikan, saat Anda menggunakan karbit yang baru dibeli, maka cairkan terlebih dahulu karbit tersebut. Sementara itu, jika Anda menggunakan gulma merah atau gula putih, Anda perlu menghaluskan terlebih dahulu.
Aplikasi pupuk booster sebenarnya tidak berbeda jauh dengan aplikasi pupuk cair lainnya. Cara mengaplikasikannya yaitu dengan menyemprotkan pupuk ke daun di pagi hari (pukul 8 sampai 10 pagi). Pastikan pupuk mengenai bagian belakang daun agar pemupukan lebih efektif.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.