Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Budidaya Bayam di Pekarangan Rumah, Mudah dan Cepat Panen

Kompas.com - 11/02/2023, 12:15 WIB
Siti Nur Aeni

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Bayam merupakan sayuran berumur pendek yang bisa tumbuh dimana saja, tak terkecuali di pekarangan rumah. Jenis bayam yang banyak dibudidayakan yaitu bayam cabut, bayam petik, serta bayam yang dapat dicabut dan dipetik.

Budidaya bayam di pekarangan rumah cukup mudah. Dikutip dari Cybext Kementerian Pertanian, Sabtu (11/2/2023), berikut cara menanam bayam di pekarangan rumah.

Pemilihan benih bayam berkualitas

Benih bayam bisa didapatkan dengan mudah. Anda bisa membeli benih di toko pertanian terdekat. Namun, pastikan membeli benih yang bersertifikat, pertumbuhan normal, dan bebas dari hama maupun penyakit.

Baca juga: Cara Menanam Bayam Merah, Mudah dan Cepat Panen

Persiapan lahan tanam

Lahan pekarangan rumah yang akan ditanami bayam perlu dicangkul terlebih dahulu sampai gembur. Setelah itu, buat bedengan membujur dari arah barat ke timur supaya mendapatkan cahaya.

Ilustrasi menanam bayam, tanaman bayam.SHUTTERSTOCK/SYLVIE BOUCHARD Ilustrasi menanam bayam, tanaman bayam.

Buat bedengan dengan lebar 100 cm, tinggi 20 cm, dan panjang menyesuaikan kondisi lahan. Sementara itu, jarak antar bedengan dibuat sekitar 30 cm.

Pemberian pupuk dasar

Aplikasi pupuk dasar diberikan 3 hari sebelum penanaman. Jenis pupuk dasar yang diberikan yaitu pupuk kandang. Pemberian pupuk dasar bisa membantu penyediaan unsur hara di awal penanaman benih.

Baca juga: Tidak Sulit, Begini Cara Budidaya Bayam Jepang atau Horenzo

Cara menanam bayam

Berikut ini beberapa cara menanam bayam di pekarangan rumah dengan mudah:

  • Tebar secara langsung di atas bedengan. Caranya dengan mencampur biji dengan pasir/abu/pupuk organik. Lalu, taburkan di atas bedengan.
  • Sebarkan benih di atas bedengan membentuk larikan atau barisan dengan jarak sekitar 10 sampai 15 cm. Lalu tutup dengan lapisan tanah.
  • Semai benih terlebih dahulu. Setelah cukup tinggi, pindahkan ke bedangan dan tanam dengan jarak 50 x 30 cm. Penanaman dengan cara ini biasanya dilakukan pada bayam petik.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Video Pilihan Video Lainnya >

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com