KOMPAS.com - Secara alami, tamanan durian memiliki waktu khusus untuk berbuah. Akan tetapi, dengan teknik budi daya yang benar, dapat membuat durian cepat berbuah.
Tentu saja, cara memaksa durian cepat berbuah ini dipengaruhi beberapa faktor. Dikutip dari buku Agar Tanaman Cepat Berbuah, Minggu (14/8/2022), berikut beberapa faktor yang menyebabkan tanaman cepat berbuah.
Baca juga: Tidak Sulit, Begini Cara Menanam Durian dari Biji
Setiap varietas tanaman memiliki sifat berbeda-beda. Faktor genetik menentukan cepat lambatnya tanaman berbuah.
Secara tradisional, tanaman yang berbuah cepat dikenal dengan nama tanaman genjah. Contohnya, tanaman kelapa genjah yang memiliki kemampuan berbuah lebih cepat dibanding jenis kelapa lainnya.
Sebab itu, pilihlah tanaman genjah atau varietas unggul yang memiliki kemampuan berbuah dalam waktu relatif singkat.
Baca juga: 4 Perawatan Tanaman Durian agar Tumbuh Subur dan Berbuah Banyak
Cara memaksa durian cepat berbuah lainnya adalah mencangkok atau menyambung tanaman. Cabang yang dicangkok umumnya memiliki umur sudah relatif dewasa dengan tingi kurang-lebih dua meter.
Maka itu, jika cabang tersebut digunakan untuk perbanyakan vegetatif, tanaman yang dihasilkan bisa berbuah lebih cepat. Selain cangkok, perbanyakan vegetatif lainnya yang bisa mempercepat pembuahan adalah penyambungan.
Teknik penyambungan sangat beragam, dari sambung susun, okulasi, atau grafting. Cara-cara ini bisa membuat tanaman lebih cepat berprduksi walau secara genetik sebenarnya bukan varietas genjah.
Baca juga: 6 Tips Menanam Durian di Halaman Belakang Rumah
Meski berasal dari bibit cangkok atau sambung, jika teknik budidayanya tidak benar, pembuahan tetap lambat. Karena itu, penting memahami cara budi daya tanaman yang benar.