Pada tanaman semangka tanpa biji, perlu dilakukan penyerbukan buatan antara bunga betina dari tanaman triploid dan serbuk sari tanaman diploid. Berikut langkah-langlah penyerbukan triploid.
Baca juga: 7 Langkah Menanam Semangka Tanpa Biji dengan Benar
Selain cara merawat tanaman semangka seperti yang sudah diterangkan sebelumnya, ada juga pemeliharaan buah semangka. Pemeliharaan ini bertujuan untuk memperoleh buah dengan kualitas terbaik.
Seleksi buah dilakukan saat ukuran buah sebesar telur ayam. Kriteria buah yang bisa dipilih yaitu mempunyai pertumbuhan paling bagus.
Baca juga: Simak, Cara Merawat Pohon Rambutan agar Berbuah Lebat
Jika pertumbuhannya seragam, maka pilih cabang yang vigornya paling baik. Pada satu tanaman, bisa dibesarkan 2-3 buah.
Buah yang dipilih untuk dibesarkan berada di cabang yang berbeda dengan ruas seragam yaitu pada ruas 13-15. Pemotongan buah yang tidak dibesarkan sebaiknya dilakukan saat cuaca cerah dan dilaksanakan pada pagi hari. Tujuannya untuk mencegah penularan penyakit.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.