JAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu masalah yang sering dihadapi petani padi yaitu serangan hama tikus. Hama ini bisa menyebabkan kerusakan parah hingga gagal panen.
Tikus bisa menyerang seluruh fase tanaman padi. Bahkan, hama ini bisa ditemukan di gudang penyimpanan hasil panen.
Maka dari itu, petani perlu mengetahui cara mengusir tikus di sawah secara alami. Mengutip dari Cybext Kementerian Pertanian, Sabtu (20/5/2023), simak penjelasannya berikut ini.
Baca juga: 5 Cara agar Tanaman Padi Tidak Dimakan Tikus
Burung hantu merupakan predator hama tikus. Maka dari itu, burung ini dapat dipelihara untuk mengendalikan populasi tikus di sawah.
Biasanya, petani akan meletakkan kandang burung hantu di tengah-tengah sawah dan memelihara burung hantu di tempat tersebut. Dengan demikian, risiko serangan tikus bisa dikendalikan secara alami.
Selain mengendalikan dengan memelihara predator, cara mengendalikan tikus sawah juga bisa dengan mengaplikasikan bahan alami. Terdapat beberapa tanaman yang dapat digunakan untuk mengusir tikus sawah, antara lain;
Singkong menjadi salah satu bahan alami yang dapat digunakan untuk mengusir hama tikus. Caranya cukup dengan memarut singkong yang belum dicuci. Kemudian, campurkan parutan singkong dengan air kelapa, lalu direbus.
Baca juga: Cara Membasmi Hama Tikus Sawah Pakai Pestisida Nabati
Campuran bahan alami tersebut kemudian diletakkan di lubang tikus atau di tempat yang sering dilalui tikus.
Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya