Sayuran daun tidak lepas dari serangan hama ulat. Hama ini menyebabkan daun menggulung dan berlubang.
Hama ulat daun bisa menyebabkan daun berlubang di bagian tengah dan tepinya. Serangan yang berat akan menyebabkan daun habis dimakan dan tersisa tulangnya sendiri. Pengendalian ulat daun bisa dilakukan secara mekanis atau menyemprotkan insektisida saat serangannya berat.
Bekicot bisa memakan bibit bayam di lahan persemaian. Pada daun, batang, dan akar bayam yang terserang hama ini akan terlihat bekas gigitan berupa lubang-lubang.
Kondisi tersebut bisa menurunkan kualitas hasil panen. Pengendalian bekicot dapat dilakukan secara mekanis dan menggunakan perangkap dari tempurung kelapa.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya