Sebelum melakukan seleksi benih padi, sebaiknya siapkan terlebih dahulu alat dan bahan yang dibutuhkan. Adapun beberapa alat dan bahan untuk seleksi benih, seperti berikut:
Baca juga: 3 Langkah Menyemai Padi Saat Musim Hujan
Tahapan seleksi benih padi tidak sulit. Akan tetapi, perlu ketelitian agar memperoleh benih terbaik yang nantinya disemai.
Langkah pertama yaitu mengisi ember dengan air sebanyak 2 sampai 3 liter. Lalu, larutkan garam dalam air tersebut.
Masukkan telur ayam atau telur bebek dalam larutan garam. Apabila telur masih tenggelam, maka tambahkan lagi garam dapur dan aduk sampai larut.
Jika telur sudah mengapung dalam air garam, maka Anda dapat langsung memasukkan benih padi dalam larutan tersebut.
Baca juga: Simak, Cara Memperbanyak Anakan Padi
Amati benih padi, angkat, dan pisahkan benih yang mengapung dengan benih yang tenggelam. Benih yang mengapung berarti benih tersebut tidak bernas dan kualitasnya tidak baik.
Benih yang tenggelam berarti benih tersebut bernas dan dapat disemai sampai tumbuh menjadi bibit tanaman.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.