Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berapa Jarak Tanam Cabai Merah yang Ideal? Ini Penjelasannya

Kompas.com - 09/11/2022, 17:33 WIB
Siti Nur Aeni

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Teknik penamaman cabai merah harus dilakukan dengan benar agar pertumbuhan dan produktivitasnya optimal. Salah satu hal yang penting diperhatikan dalam budidaya cabai yaitu jarak tanamnya.

Jarak tanam cabai merah harus dibuat dengan tepat. Pasalnya, jarak tanam yang terlalu rapat atau terlalu longgar bisa mengurangi produktivitas tanaman.

Lantas, berapakah jarak tanam yang ideal untuk pertumbuhan cabai merah? Temukan jawabannya pada penjelasan berikut ini.

Baca juga: Tips Menyiapkan Bibit Cabai Besar yang Benar

Jarak tanam cabai merah

Ilustrasi tanaman cabai merah keriting. SHUTTERSTOCK/JAMALUDINYUSUPPP Ilustrasi tanaman cabai merah keriting.

Sebenarnya tidak ada aturan baku terkait jarak tanam cabe merah. Beberapa literatur menerangkan jarak tanam cabai yang berbeda-beda.

Penentuan jarak tanam dilakukan dengan memperhatikan berbagai hal. Jarak tanam cabai yang dibudidayakan secara monokultur tentu akan berbeda dengan cabai yang ditanam secara tumpang sari.

Dilansir dari buku Budidaya Cabai yang Baik dan Benar, Rabu (9/11/2022), jarak tanam cabai ketika musim hujan yaitu 60 x 70 cm sedangkan saat musim kemarau jarak tanamnya 60 x 60 cm. Pengaturan jarak tanam tersebut bertujuan agar penanaman cabai tidak memakan banyak tempat, namun tidak terlalu rapat.

Baca juga: Cara Menanam Cabai Merah yang Benar agar Berbuah Banyak

Sementara itu, dalam buku Menanam Cabe, disebutkan bahwa jarak tanam cabai merah hibrida sekitar 60 x 70 cm atau 70 x 70 cm. Sedangkan untuk cabai paprika, jarak tanamnya selebar 50 x 70 cm atau 60 x 70 cm.

Perawatan cabai merah

Ilustrasi tanaman cabai.WIKIMEDIA COMMONS/SREENI.KAKI Ilustrasi tanaman cabai.

Selain jarak tanam, hal penting lainnya yang juga mempengaruhi pertumbuhan dan produktivitas tanaman yaitu terkait perawatan tanaman. Berdasarkan keterangan di Cybext Kementerian Pertanian, berikut beberapa kegiatan pemeliharaan tanaman cabai yang penting untuk dilakukan.

Baca juga: Cara Menanam Cabai Merah Keriting di Pekarangan Rumah

  1. Penyiraman tanaman secara rutin, terutama saat musim kemarau.
  2. Pemeriksaan tanaman. Segera ganti tanaman yang mati atau rusak dengan tanaman baru yang lebih sehat.
  3. Pemasangan ajir setelah tanaman berumur satu bulan atau setelah tanaman tumbuh tinggi.
  4. Pemotongan tunas yang terdapat di ketiak daun.
  5. Pemupukan susulan setiap dua minggu sekali sampai menjelang panen.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Video Pilihan Video Lainnya >

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com