JAKARTA, KOMPAS.com - Penggunaan pupuk yang tepat akan membuat tanaman tumbuh dengan baik. Salah satu jenis pupuk yang bisa diaplikasikan ke tanaman yaitu pupuk hijau.
Perlu diketahui bahwa pupuk hijau adalah jenis pupuk organik yang terbuat dari tanaman atau sisa panen. Pemberian pupuk hijau bertujuan untuk meningkatkan unsur hara dalam tanah, sehingga sifat fisik, kimia, dan biologi tanah bisa menunjang pertumbuhan tanaman.
Dilansir dari Balai Penelitian Tanah Kementerian Pertanian, Senin (16/1/2023), sumber pupuk hijau diperoleh dari sisa panen maupun tanaman liar. Berikut penjelasan selengkapnya.
Baca juga: Cara Membuat Pupuk Organik dari Eceng Gondok
Sumber pupuk hijau yang pertama yaitu sisa tanaman. Biasanya, petani akan membuang atau membakar sisa panen.
Padahal jika diolah dengan baik, sisa panen bisa menjadi pupuk hijau yang menyuburkan tanaman. Cara mengolah sisa panen menjadi pupuk hijau cukup mudah, hanya perlu membenamkan sisa tanaman tersebut ke dalam tanah.
Sesuai dengan namanya, tanaman pagar merupakan jenis tanaman yang ditanam sebagai pagar dan biasanya diletakkan berseling dengan tanaman utama. Tanaman pagar bisa menghasilkan bahan organik yang dapat digunakan oleh tanaman utama.
Baca juga: Cara Membuat Pupuk Organik dari Nasi Basi, Mudah dan Praktis
Tanaman penutup tanah adalah tanaman yang ditanam saat tanah belum ditanami tanaman utama atau ditanam bersama dengan tanaman utama. Penanaman tanaman penutup tanah bertujuan agar tanah terlindungi dari air hujan, menjaga kesuburan tanah, dan menyediakan bahan organik.
Oleh karena itu, tanaman penutup tanah bisa menjadi salah satu pupuk hijau yang bermanfaat untuk tanaman utama.
Gulma sebenarnya tanaman pengganggu yang dapat berkompetisi dengan tanaman utama. Akan tetapi, siapa sangka jika tanaman ini dapat diolah menjadi pupuk hijau. Beberapa jenis gulma yang bisa menjadi pupuk hijau, antara lain; kirinyuh, babadotan, dan kembang telekan.
Azolla merupakan tanaman air yang diketahui mengandung unsur nitrogen tinggi. kandungan unsur hara inilah yang membuat azolla bisa diolah sebagai pupuk hijau.
Baca juga: Cara Membuat Pupuk dari Tanaman Azolla
Sesbania rostrata adalah tanaman legum yang menjadi sumber nitrogen di sawah. Tanaman ini bisa tumbuh pada lahan tergenang dan akan membentuk bintil akar, sehingga bisa menambat N2 yang tinggi.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.