JAKARTA, KOMPAS.com - Alpukat memiliki daging yang lembut, dan rasa lezat yang khas yaitu manis dan gurih. Kualitas buah alpukat dipengaruhi oleh beberapa faktor, seperti; varietas bibit yang digunakan, cara penanaman, perawatan dan perlakuan buah saat panen.
Panen buah alpukat merupakan tahap yang ditunggu semua petani. Oleh karena itu, panen merupakan langkah penting yang harus dilakukan dengan baik.
Proses ini perlu memperhatikan tingkat kematangan buah yang tepat, memastikan kualitas, dan kuantitas hasil yang optimal. Selain itu, waktu panen yang tepat juga mempengaruhi rasa, tekstur, dan daya simpan buah alpukat.
Baca juga: Cara Panen dan Pasca-panen Alpukat agar Kualitasnya Tidak Menurun
Melansir dari Cybext Kementerian Pertanian, berikut ini perlakuan buah alpukat saat panen agar kualitasnya terjaga dengan baik.
Buah alpukat merupakan buah yang tidak matang di pohon. Secara umum, buah ini dipanen terlebih dahulu, baru kemudian dilakukan pemeraman.
Akan tetapi, tidak semua buah yang ada di pohon dapat dipanen secara bersama semua. Indikator yang dapat dipakai seperti warna buah alpukat.
Buah alpukat yang siap dipanen, memiliki warna hijau yang gelap, sedangkan buah yang masih mudah warnanya hijau terang dan mengkilap.
Selain dari segi warna kulit buah, ukuran buah juga dapat menjadi indikator buah siap dipanen. Buah alpukat yang masih terlalu muda, dapat mempengaruhi rasa.
Baca juga: Cara Memperbanyak Bibit Mangga Alpukat
Biasanya buah yang terlalu muda, memiliki rasa yang pahit dan hambar, walaupun sudah dilakukan pemeraman. Buah yang berukuran besar memiliki bobot 3 hingga 5 ons sudah dapat dipetik. Buah yang masih muda, dibiarkan terlebih dahulu menjadi besar, sampai siap dipanen.
Perlakuan buah alpukat saat panen yang baik adalah dengan menggunakan alat yang sesuai. Gunakanlah tangga untuk memudahkan ketika akan memanjat pohon.
Siapkan galah yang panjang untuk mengambil buah yang berada pada ujung cabang. Masukan buah alpukat yang dipetik ke dalam karung, dan turunkan karung secara perlahan
Kumpulkan buah alpukat yang sudah dipanen. Masukan kedalam karung yang lebih besar ataupun keranjang.
Tahap ini dilakukan untuk mempermudah memindahkan buah alpukat dari lahan ke tempat penampungan. Hindari tempat penampungan yang terkena sinar matahari secara langsung dan air hujan, karena dapat mengurangi kualitas buah alpukat.
Baca juga: 6 Kegiatan Pasca-panen Alpukat, dari Penyortiran sampai Penyimpanan
Sortasi dan grading bertujuan untuk memilih buah alpukat yang memenuhi kriteria. Buah alpukat yang baik memiliki kulit yang mulus, bebas bercak yang disebabkan hama ataupun benturan saat panen, sudah cukup tua namun belum matang, dan tidak busuk.
Bentuk buah bulat lonjong, ukuran dan berat buah pada umumnya menggunakan standar 1 kg berisi 3 buah, atau setiap buah memiliki ukuran dan bobot maksimal 400 g.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.