Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyebab Buah Mangga Pecah di Pohon dan Cara Mengatasinya

Kompas.com - 18/08/2022, 13:41 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Saat menanam mangga, salah satu masalah yang kerap muncul adalah buah mangga pecah di pohon. Buah yang sudah terlanjur pecah umumnya akan sulit masak atau matang.

Dilansir laman Cybex Kementerian Pertanian RI, Kamis (18/8/2022), terbukanya kulit dan daging buah tak jarang menyebabkan hama ataupun jamur datang, sehingga menyebabkan buah yang terlanjur pecah menjadi busuk.

Pecah buah mangga terjadi karena faktor alam seperti cuaca yang tidak menentu, namun juga disebabkan beberapa hal, di antaranya pasokan air yang berlebihan serta tidak teratur dan unsur hara nitrogen yang berlebihan.

Baca juga: Cara Mencangkok Tanaman Mangga, Mudah Dilakukan

Ilustrasi tanaman mangga, pohon mangga.PIXABAY/CUIAIMIN Ilustrasi tanaman mangga, pohon mangga.

Berikut beberapa penyebab buah mangga pecah di pohon dan cara mengatasinya.

1. Pasokan air yang berlebihan dan tidak teratur

Terlalu banyak penyiraman atau pasokan air yang berlebihan dan tidak teratur pada musim kemarau saat tanaman memasuki fase generatif atau berbuah.

Suplai air yang berlebihan juga dapat terjadi pada saat musim hujan. Ini bisa terjadi karena lahan yang mengalami kebanjiran dan lahan tergenang sehingga tanaman terpaksa menyerap air berlebih, maka terjadilah proses osmosis, sehingga menyebabkan sel pada kulit atau daging buah pecah.

Agar tidak terjadi buah pecah, pemberian air khususnya pada fase generatif hendaknya dilakukan secara teratur dan tidak berlebihan, dan sebaiknya dilakukan pada sore hari.

Baca juga: 10 Hama yang Sering Menyerang Pohon Mangga dan Cara Mengendalikannya

Adapun pada saat musim hujan, buatlah sistem drainase yang baik agar lahan tidak tergenang atau kebanjiran.

Ilustrasi pohon mangga, tanaman mangga, buah mangga di pohon.UNSPLASH/YOEL WINKLER Ilustrasi pohon mangga, tanaman mangga, buah mangga di pohon.

2. Pupuk nitrogen yang berlebihan

Kelebihan unsur Nitrogen (N), dan kekurangan unsur kalium (K) dan fosfor (P) sehingga K dan P tidak dapat mengimbangi kelebihan unsur N tersebut, hal ini dapat menyebabkan elastisitas kulit buah menjadi berkurang.

Pecah buah terjadi karena saat buah terpacu untuk besar akan tetapi elastisitas kulit buahnya berkurang.

Pada fase generatif atau pembuahan, pupuk N hendaknya dikurangi, sementara pupuk P dan K perlu ditambah.

Baca juga: Cara Mencangkok Pohon Mangga, Bisa Dilakukan di Halaman Rumah

Untuk itu pupuklah tanaman mangga menggunakan pupuk MKP dan pupuk kalsium. Adapun dosisnya adalah setengah sendok makan pupuk kalsium dan setengah sendok makan pupuk MKP, dosis tersebut untuk dilarutkan pada 2 liter air.

Cara aplikasi pupuk ini dilakukan dengan dikocor dengan interval enam hingga tujuh hari sekali dan dilakukan pada sore hari.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Video Pilihan Video Lainnya >

Terkini Lainnya

Cara Menanam Pepaya di Pot dari Biji supaya Buahnya Lebat

Cara Menanam Pepaya di Pot dari Biji supaya Buahnya Lebat

Varietas Tanaman
7 Tanaman yang Cocok Ditanam di Sebelah Daun Bawang

7 Tanaman yang Cocok Ditanam di Sebelah Daun Bawang

Varietas Tanaman
Cara Menanam Lidah Buaya agar Cepat Besar

Cara Menanam Lidah Buaya agar Cepat Besar

Varietas Tanaman
Cara Perbanyak Lidah Buaya Menggunakan Anakan

Cara Perbanyak Lidah Buaya Menggunakan Anakan

Varietas Tanaman
Syarat dan Jenis Media Tanam yang Cocok untuk Lidah Buaya

Syarat dan Jenis Media Tanam yang Cocok untuk Lidah Buaya

Varietas Tanaman
Mudah, Begini Cara Menanam Lidah Buaya Tanpa Akar

Mudah, Begini Cara Menanam Lidah Buaya Tanpa Akar

Varietas Tanaman
Siasat 'Menabung' Kopi agar Petani Tetap Jual di Atas Harga Pasar

Siasat "Menabung" Kopi agar Petani Tetap Jual di Atas Harga Pasar

Tips
Ikan Tilapia Dipandang Bisa Jadi Sumber Pangan Berkelanjutan

Ikan Tilapia Dipandang Bisa Jadi Sumber Pangan Berkelanjutan

Perawatan
Cara Menanam Kunyit di Pekarangan Rumah

Cara Menanam Kunyit di Pekarangan Rumah

Varietas Tanaman
Bank DKI Resmikan Kebun Hidroponik di Rusunawa Jakarta

Bank DKI Resmikan Kebun Hidroponik di Rusunawa Jakarta

Perawatan
Menanam Lemon di Pot di Rumah? Kenali Tahapan Pertumbuhannya

Menanam Lemon di Pot di Rumah? Kenali Tahapan Pertumbuhannya

Perawatan
Penyakit Layu Fusarium Pohon Pisang: Gejala dan Cara Mencegahnya

Penyakit Layu Fusarium Pohon Pisang: Gejala dan Cara Mencegahnya

Perawatan
Cara Menanam Selada di Pot dan Polybag, Bisa Dilakukan di Rumah

Cara Menanam Selada di Pot dan Polybag, Bisa Dilakukan di Rumah

Varietas Tanaman
Mudah, Begini Cara Menanam Pakcoy di Botol

Mudah, Begini Cara Menanam Pakcoy di Botol

Varietas Tanaman
Apakah Potongan Rumput Bisa Jadi Mulsa? Ini Penjelasannya

Apakah Potongan Rumput Bisa Jadi Mulsa? Ini Penjelasannya

Perawatan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau