Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mudah, Cara Menanam Stevia di Polybag

Kompas.com - 25/02/2023, 17:18 WIB
Siti Nur Aeni

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Selain tebu, tanaman yang bisa menjadi pemanis yaitu stevia. Popularitas stevia semakin meningkat karena gula stevia diketahui memiliki kalori lebih rendah dibandingkan jenis gula biasa.

Hal tersebut yang membuat banyak orang banyak beralih ke gula stevia dibandingkan gula tebu atau jenis gula lainnya. Selain menyehatkan, daun stevia juga bisa ditanam dengan mudah.

Bahkan, Anda bisa menanamnya di rumah dalam polybag atau pot. Dikutip dari Pusat Perpustakaan dan Penyebaran Teknologi Pertanian, Sabtu (25/2/2023), berikut cara menanam stevia di pot.

Baca juga: Cara Menanam Stevia, Tanaman Pemanis Pengganti Gula

Pembibitan

Bibit stevia bisa berasal biji yang disemai. Berikut cara pembibitan stevia dengan benar.

  • Siapkan tray semai atau polybag yang ukurannya kecil.
  • Setelah itu, siapkan media semai dari tanah, pasti atau sekam bakar, dan pupuk organik perbandingan 1:1:1 atau 2:1:1.
  • Gemburkan media semai sampai basah, kemudian masukkan media semai tray semai atau polybag kecil.
  • Setelah itu, isi setiap tray atau polybag dengan biji stevia sebanyak 1 hingga 2 buah, dan tutup tipis benih tersebut.
  • Kemudian siram dengan air secukupnya.
  • Persemaian lalu ditutup sampai biji berkecambah.
  • Tempatkan persemaian di tempat teduh, supaya tidak terhindar dari sinar matahari langsung.

Baca juga: Budidaya Tanaman Tebu secara Konvensional

Cara menanam

Setelah biji tumbuh menjadi tanaman muda, maka bibit tersebut bisa dipindahkan ke polybag yang lebih besar. Berikut cara menanam stevia di polybag dengan mudah.

  1. Siapkan polybag yang sudah diberi lubang di bagian bawah.
  2. Kemudian, masukkan batuan kecil atau pecahan batu bata di dasar polybag tersebut.
  3. Siapkan juga media tanam dengan campuran tanah, pasir atau sekam bakar, dan pupuk kandang dengan perbandingan 1:1:1 atau 2:1:1.
  4. Setelah itu, gemburkan media tanam dan masukkan pada polybag.
  5. Lalu, pindahkan bibit stevia yang sudah mempunyai 3 sampai 7 helai daun.
  6. Tempatkan tanaman stevia di area yang teduh agar tidak terkena sinar matahari maupun air hujan secara langsung.
  7. Setelah tunas tumbuh, tempatkan tanaman di area yang terkena sinar matahari langsung.

Baca juga: Cara Menanam Daun Mint dari Biji dan Stek Batang

Perawatan tanaman

Setelah seminggu, lakukan pemupukan menggunakan pupuk Urea, KCl, dan TSP dengan dosis masing-masing 1 gram/tanaman.

Lakukan juga penyiraman sebanyak 2 kali dalam sehari di pagi dan sore hari. Akan tetapi, jika media tanam masih lembap, penyiraman dilakukan satu kali dalam sehari.

Sementara itu, pengendalian hama dan penyakit sebaiknya tidak menggunakan bahan kimia karena nantinya daun akan dikonsumsi. Sebaiknya gunakan pestisida nabati atau alami untuk mengendalikan hama dan penyakit.

Pemanenan

Tanaman stevia yang dibudidayakan dalam polybag biasanya bisa dipanen setelah berumur 45 sampai 60 hari setelah tanam. Pemanenan dilakukan dengan cara memotong batang atau tangkai sepanjang 10 hingga 40 cm dari tanah.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Video Pilihan Video Lainnya >

Terkini Lainnya

Serat Alam dari Masa Lalu: Potensi Abaca di Indonesia

Serat Alam dari Masa Lalu: Potensi Abaca di Indonesia

Varietas Tanaman
Serat Alam dan Potensi Pengembangannya

Serat Alam dan Potensi Pengembangannya

Varietas Tanaman
Menjadikan Indonesia Pusat Hilirisasi Kelapa Dunia

Menjadikan Indonesia Pusat Hilirisasi Kelapa Dunia

Varietas Tanaman
'Superfood' Daun Kelor: Nilai Gizi, Ekonomi, dan Lingkungan

"Superfood" Daun Kelor: Nilai Gizi, Ekonomi, dan Lingkungan

Varietas Tanaman
Peluang Budidaya Kurma di Indonesia: Teknologi dan Kisah Sukses

Peluang Budidaya Kurma di Indonesia: Teknologi dan Kisah Sukses

Varietas Tanaman
Purwoceng, Ginseng Lokal Bernilai Tinggi

Purwoceng, Ginseng Lokal Bernilai Tinggi

Varietas Tanaman
Manfaat Ekonomi dan Lingkungan Serai Wangi

Manfaat Ekonomi dan Lingkungan Serai Wangi

Varietas Tanaman
Kakao Indonesia: Dari Potensi Lokal ke Produk Premium Dunia

Kakao Indonesia: Dari Potensi Lokal ke Produk Premium Dunia

Varietas Tanaman
Sensasi Pedas Jaman Majapahit: Memanfaatkan Kembali Cabai Jawa

Sensasi Pedas Jaman Majapahit: Memanfaatkan Kembali Cabai Jawa

Varietas Tanaman
Pala: Warisan Nusantara Menuju Pemanfaatan Global

Pala: Warisan Nusantara Menuju Pemanfaatan Global

Varietas Tanaman
Anggur Muscat dan Keberpihakan pada Buah Lokal

Anggur Muscat dan Keberpihakan pada Buah Lokal

Varietas Tanaman
Mengenal Gula Bit: Inovasi Pemanis

Mengenal Gula Bit: Inovasi Pemanis

Varietas Tanaman
Peluang Stevia dalam Diversifikasi Industri Gula

Peluang Stevia dalam Diversifikasi Industri Gula

Varietas Tanaman
Mengoptimalkan Keunggulan Tanaman Obat Indonesia

Mengoptimalkan Keunggulan Tanaman Obat Indonesia

Varietas Tanaman
Menggali Peluang Ekonomi dan Manfaat Kayu Manis

Menggali Peluang Ekonomi dan Manfaat Kayu Manis

Varietas Tanaman
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau