JAKARTA, KOMPAS.com - Jamur kuping adalah salah satu jenis jamur yang banyak dikonsumsi masyarakat. Di balik bentuknya yang unik, ternyata ada banyak manfaat jamur kuping untuk kesehatan.
Dikutip dari laman Cybex Kementerian Pertanian RI, Kamis (20/4/2023), jamur kuping bahkan diyakini mampu mengatasi dan mengusir berbagai penyakit degeneratif yang mematikan.
Jamur kuping (Auricularia auricular) dikenal sebagai tanaman yang tumbuh liar. Jamur ini memiliki habitat dengan menempel pada batang kayu yang kering ataupun pada pohon yang telah roboh.
Baca juga: Pahami, Ini Ciri-ciri Jamur Tiram Siap Panen
Jamur dari spesies Heterobasidiomycetes ini mudah dikenali dari bentuknya yang mirip daun telinga atau kuping manusia. Jamur kuping berwarna coklat tua agak kemerahan dengan tekstur agak kenyal.
Jamur kuping banyak dimanfaatkan sebagai bahan makanan yang sangat enak. Selain rasa yang lezat, manfaat jamur kuping untuk kesehatan tubuh juga sangat besar.
Hal ini karena kandungan nutrisinya yang sangat berkhasiat. Bahkan jamur ini telah digunakan sebagai bahan obat tradisional sejak lama.
Karakteristik jamur kuping adalah memiliki tubuh buah yang kenyal (mirip gelatin) bila dalam keadaan segar. Namun, dalam keadaan kering, tubuh buah dari jamur kuping akan menjadi keras.
Baca juga: Ketahui Ciri-ciri Jamur Kuping Siap Panen
Bagian tubuh buah jamur kuping berbentuk seperti mangkuk atau kadang dengan cuping seperti kuping, memiliki diameter 2 sampai 15 cm, tipis berdaging, dan kenyal.
Warna tubuh buah jamur kuping pada umumnya hitam atau coklat kehitaman akan tetapi ada pula yang berwarna coklat tua.